IN THE LOST LANDS (2025)

Cart Items 0

No products in the cart.

Setelah The Monkey yang rilis 5 Maret kemarin, ada cerita pendek karya penulis legendaris lainnya yang diangkat ke layar lebar, yaitu In the Lost Lands karya George R.R. Martin (penulis buku A Song of Ice and Fire yang diadaptasi menjadi serial Game of Thrones). Film ini menampilkan Milla Jovovich sebagai penyihir Gray Alys dan Dave Bautista sebagai pengembara Boyce. Kisahnya mengikuti perjalanan mereka ke “Lost Lands” untuk mencarikan Ratu di dunia itu kekuatan yang memungkinkan seseorang berubah menjadi manusia serigala.

Film ini menghadapi beberapa kelemahan. Pengembangan karakter terasa kurang mendalam, membuat penonton sulit terhubung secara emosional dengan perjalanan mereka. Dari segi visual, In the Lost Lands menawarkan sinematografi yang generik dengan lanskap fantasi yang gelap dan atmosferik. Setiap adegan terlihat sangat artifisial, dan kentara bahwa semua itu dishoot mostly on green screen. Ditambah, alur cerita film ini terkesan klise dan kurang orisinal. Beberapa elemen plot terasa dapat diprediksi, mengurangi ketegangan dan kejutan yang seharusnya ada dalam film petualangan fantasi.

Walau film ini punya banyak kelemahan, salah satu hal yang masih bisa dinikmati adalah akting pemerannya. Milla Jovovich tampil meyakinkan sebagai Gray Alys, memberikan aura misterius dan kuat yang sesuai dengan karakter seorang penyihir berbahaya. Sementara itu, Dave Bautista berhasil memberikan kesan tangguh dan karismatik sebagai Boyce, menambahkan elemen fisik yang solid dalam adegan aksi. Interaksi mereka berdua mungkin bukan yang paling emosional atau mendalam, tetapi setidaknya cukup menarik untuk diikuti. Ditambah dengan beberapa adegan laga yang cukup keren dan sinematografi yang sesekali terlihat epik, film ini masih memiliki momen-momen yang bisa dinikmati, terutama bagi penggemar aksi fantasi.

Secara keseluruhan, “In the Lost Lands” memiliki potensi besar dengan sumber materi dari George R.R. Martin dan pemeran utama yang berbakat. Sayangnya, eksekusi yang kurang matang dalam pengembangan karakter dan alur cerita membuat film ini kurang memuaskan.

5/10

Reviewed by Adam (GAC Movie Team)

Leave a Reply

cropped-cropped-GAC-MEDIA-LOGO.png

Gac-Media.com Media komunitas adalah platform media yang dimiliki, dikelola, dan diproduksi oleh anggota komunitas lokal untuk memenuhi kebutuhan informasi, ekspresi, dan partisipasi mereka.

Cinere Resort Apartemen, Depok Jawa Barat, 16512

© 2025 Gac-Media.com - Platform Media Komunitas.