Neulbom The Cursed: Kisah Rumah Impian Terkutuk

Cart Items 0

No products in the cart.

Neulbom: The Cursed adalah kisah horor rumah terkutuk yang mengangkat drama keluarga dengan unsur perdukunan. Sematan karya dari produser The Medium bukan sekadar embel-embel. Seram, mencekam, disturbing dan memilukan.

Hong So-hee (Jo Yoon-hee) hidup bahagia dengan suaminya, Chang-su (Heo Dong-won). Mereka tengah menantikan kelahiran anak pertamanya. Tetapi tak disangka, Chang-su justru bunuh diri. Kematian ini menjadi misterius karena selama ini hidup mereka baik-baik saja. Derita So-hee makin bertambah saat keguguran usai cekcok dengan keluarga suaminya di acara upacara kematian. Di tengah masa duka itu, seorang pengacara menyampaikan wasiat. Chang-su selama ini ternyata menyiapkan sebuah rumah impian mereka di desa. Ditemani kakaknya, Hye-ran (Kim Joo-ryoung) So-hee pindah ke rumah impian yang telah disiapkan mendiang suaminya itu. Selanjutnya, hal-hal ganjil mulai meneror So-hee dan keluarganya. Ada apa dengan rumah itu? Kenapa suaminya bunuh diri?

***

Sejak awal film ini sudah diisi dengan adegan horor yang padat. Penampakan hantu, darah dan jumpscare membuat jantung penonton terus berdegup kencang. Dari segi cerita, Neulbom: The Cursed dapat dibilang lumayan jelas dan hampir tidak menyisakan plot-hole. Tidak banyak film horor yang bisa menjahit cerita drama keluarga dengan rapi. Mungkin kekuatan dramanya setara dengan Ladda Land (2011).

Kemudian film ini juga menghadirkan cast yang lumayan solid. Kehadiran Kim Joo-ryoung yang dikenal lewat Squid Game cukup on point ketika memerankan sosok Hye-ran. Sedangkan Hong So-hee mampu membuat kita larut dalam ketakutan dan keresahannya.

Selain itu, keterangan di poster yang berbunyi ‘dari produser The Medium’ bukanlah embel-embel belaka. Banyak sekali objek material yang mengingatkan kita pada horor Thailand itu. Mulai dari kerasukan, unsur perdukunan dan juga darah. Meskipun di pertengahan cerita misterinya sudah bisa di tebak, film ini tetap menyuguhkan ketegangan. Penjelasan akar masalah tak dituturkan dengan buru-buru.

Ringkasnya, Neulbom: The Cursed merupakan horor rumah angker yang menyeramkan dan memilukan. Tetapi uniknya, ending film ini justru terasa hangat. Barangkali kekuatan film ini setara dengan Exhuma.

Review by: mamad_reads

Leave a Reply

cropped-cropped-GAC-MEDIA-LOGO.png

Gac-Media.com Media komunitas adalah platform media yang dimiliki, dikelola, dan diproduksi oleh anggota komunitas lokal untuk memenuhi kebutuhan informasi, ekspresi, dan partisipasi mereka.

Cinere Resort Apartemen, Depok Jawa Barat, 16512

© 2025 Gac-Media.com - Platform Media Komunitas.